Cara membuata masker wajah dari buah timun, pisang, strawberry, lemon, dan apel

Kecantikan bidadari - Beberapa metode perawatan wajah yang ada, selalu saya merekomendasikan untuk mencoba perawatan alami. Sebuah pilihan yang tidak bisa diragukan lagi karena selain aman jika terkena efeknya tidaklah seburuk efek perawatan yang menggunakan bahan campuran kimia.

Namun tidak semua bahan atau produk yang siap pakai efeknya berbahaya, karena kecanggihan teknologi dibuat dan dicampur dengan bahan alami, jadi bisa dibilang aman. Sesuai janji saya yang kemarin, bahwa akan memberikan cara membuat masker wajah.

Bahan-bahan yang sederhana dan banyak kita jumpai, dan mudah kita dapatkan walaupun membeli pasti mudah didapat. Buah, anda tahu buah? Ya, yang pernah sahabat konsumsi itu ternyata bisa buat masker. 

Cara membuata masker wajah dari buah timun, pisang, strawberry, lemon, dan apel


Dari masing-masing jenis buah yang menjadi bahan masker, ada kesamaan manfaatnya namun ada pula perbedaannya. Langsung saja gulir mous nada dan silahkan membaca cara-cara membuat masker wajah yang alami dan serderhana namun bagus manfaatnya dibawah ini:

  1. Buah apel, caranya; Langkah pertama kupas bagian buah apel tersebut, kemudian potong apel menjadi 4 bagian, lalu anda parut. Simpan di lemari es beberapa jam hingga dingin kemudian oleskan merata pada wajah, diamkan selama 15 menit sambil berasantai nonton tv atau membaca majalah kecantikan, setelah itu baru dibilas dengan air dingin. Masker wajah alami dari buah apel ini bermanfaat untuk melembutkan kulit yang kering dan mencerahkan wajah.
  2. Lemon dan putih telur, caranya; Peraslah buah lemon tersebut dan campur dengan putih telur yang sudah dikocok. Kemudian oleskan secara perlahan hingga merata pada wajah, diamkan selama 15 menit. Bersihkan dengan air hangat. Kandungan dalam buah lemon yaitu fosfor, kalium, alkalin dan berbagai vitamin lainnya seperti vitamin B1, B2, A, C, yang bagus untuk kulit.
  3. Timun dan susu, caranya; Siapkan Dua buah timun dibersihkan lalu diblender. Sebelum halus, tambahkan sedikit susu murni kemudian blender lagi sampai halus, dan tercampur. Setelah itu taruh pada wadah bersih yang sudah disiapkan, pakailah untuk mengoles secara merata pada wajah kemudian diamkan sekitar 20-30 menit. Setelah penghitungan menit selesai, bilas/basuh wajah Anda dengan air hangat.
  4. Pisang dan madu, caranya; Siapakan 2 pisang sedang dan anda tumbuk sampai halus, kemudian taruh di dalam mangkok. Lalu tambahkan 2 sendok makan madu murni, tumbuk dan campur supaya berbentuk seperti pasta. Stelah menjadi adonan, oleskan merata pada wajah, diamkan selama 15-20 menit dan bilas dengan air hangat. Kenepa memilih buah pisang juga sebagai bahan masker wajah, karena buah pisang mengandung antioksidan dan mucopolysaccharides.
  5. Strawberry, caranya pun mudah yaitu; Sediakan buah asli strawberry sekitar 8 buah dan 3 sendok makan madu murni. Langkah selanjutnya, kedua bahan tersebut anda halusakan dan tercampur merata. Cara penggunaannya tinggal anda pindah bahan tadi ke dalam wadah yang bersih kemudian oleskan merata pada seluruh bgian wajah anda, tunggu sekitar 20 menit, lalu anda bilah menggunakan air hangat.

Perhatian!! Gunakan bahan seperti buah yang alami dan yang masih segar, madu yang alami dan susu yang masih segar.
Rasakan kesegarannya setelah menggunakan "cara membuata masker wajah dari buah timun, pisang, strawberry, lemon, dan apel". Selamat mencoba sahabat kecantikan, semoga bermanfaat sehingga selalu tampil dengan wajah yang segar dan mempesona.